PSM Makassar Home Base di Jawa atau Kalimantan

Kondisi Stadion Mattoanging setelah dirobohkan. (Foto: Alur/RA)

Makassar - Direktur Utama (Dirut) PSM Makassar Munafri Arifuddin, memilih pulau Jawa atau Kalimantan untuk home base PSM Makassar di Liga 1 2022/2023 jika Stadion Gelora Habibie Parepare tak memenuhi standar.

Pilihan pertamanya kata Appi tetap di Sulawesi Selatan, namun kalau PT Liga menganggap Stadion Gelora Habibie Parepare tidak layak terpaksa cari Stadion di luar Sulawesi.

"Kalau Stadion di Parepare bisa, Alhamdullilah. Kalau tidak, ya ke Jawa, kalau bukan Jawa ke Balikpapan," kata Appi, Senin 18 April 2022.

Appi berharap Stadion Parepare bisa menjadi home base PSM, tapi kata dia kita menunggu PSSI dan PT Liga untuk mengecek kondisi Stadion Gelora Habibie Parepare.

Untuk diketahui, setelah Stadion Mattoanging dirobohkan, PSM kini tak memiliki stadion, sehingga PSM terpaksa mencari stadion yang layak di luar Sulawesi untuk dijadikan home base PSM Makassar. []

Komentar Anda