Demokrat Abdya Optimis Mampu Pertahankan Kursi Pimpinan

Konfrensi Pers Partai Demokrat di kantor KIP Abdya. (Foto: Alur.id/Syamsurizal).

Blangpidie - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Romi Syah Putra optimis mampu mempertahankan kursi pimpinan DPRK pada Pemilu Legislatif tahun 2024 mendatang.

"Target kita mampu mempertahankan kursi pimpinan DPRK seperti kemenangan kita di Pemilu lalu," kata Romi Syah Putra, Sabtu, (13/5/2023).

Romi berujar, Demokrat datang ke KIP Abdya bersama rombongan dengan membawa 100 persen kuota Bacaleg, yakni untuk Dapil l meliputi Blangpidie, Susoh dan Jeumpa 10 nama Bacaleg termasuk keterwakilan perempuan.

Dapil ll yakni Setia, Tangan-tangan, Manggeng dan Lembah Sabil, 8 nama Bacaleg termasuk keterwakilan perempuan.

Dan terakhir Dapil lll, meliputi Kuala Batee dan Babahrot, 7 nama Bacaleg, juga sudah termasuk keterwakilan perempuan.

Katanya, 25 Bacaleg Demokrat yang didaftarkan hari ini sudah melalui prosedur partai. Bahkan, hanya lima persen nama dalam daftar Bacaleg yang berasal dari Kader sendiri.

"Demokrat sejak dari awal peroses penetapan Caleg sangat terbuka untuk siapa saja, bahkan, dari 25 Bacaleg yang kita daftarkan, hanya lima persen dari Kader. Taget kita menang dan mampu mempertahankan kursi pimpinan DPRK," katanya. []

Komentar Anda