Bikin Kecewa, Kantor Partai Golkar Bulukumba Disegel

Sejumlah kader menyegel kantor DPD Golkar Bulukumba, Minggu 29 Agustus 2021. (Foto: Alur/Afri)

Bulukumba - Puluhan kader Partai Golkar Bulukumba menggelar demo di Kantor DPD II Partai Golkar Bulukumba, di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Minggu, 29 Agustus 2021.

Massa merasa kecewa dengan kepimpinan Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe sekaligus Ketua DPD II Partai Golkar Bulukumba, Nirwan Arifuddin. Mereka melampiaskan dengan menyegel Kantor DPD II Partai Golkar Bulukumba.

Koordinator lapangan, Muh Sudirman Bagas, mengatakan pemuda dan pengurus Partai Golkar Bulukumba yang dipecat secara sepihak oleh pelaksana Musda X Partai Golkar menolak keras kehadiran Taufan Pawe yang menunjuk Nirwan Arifuddin sebagai Plt Ketua Golkar Bulukumba.

"Keberadaan Taufan Pawe harus dihilangkan dari Partai Golkar Sulsel karena membuat kacau di internal Partai Golkar Kabupaten Bulukumba," kata Sudirman di Kantor DPD II Partai Golkar Bulukumba.

Mereka meminta Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar untuk segera melakukan pergantian kepada Taufan Pawe sebagai Ketua Golkar Sulsel. Sebab jika tidak, pihaknya mengancam bakal menduduki sepenuhnya kantor Golkar tersebut.

"Kami meminta segera Taufan Pawe untuk di Plt-kan. Kemudian Taufan Pawe diminta untuk mundur dari ketua karena memicuh kemarahan kader serta pengurus di Kecamatan," bebernya. []

Komentar Anda