Persatuan Perawat Dampingi SL Tuduhan Pelecehan Pasien PKM di Bulukumba

Laporan polisi terkait kasus pelecehan di bulukumba. (Foto: Alur/Afri)

Bulukumba - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kecamatan Bulukumpa terus mengawal laporan kasus dugaan pelecehan seksual seorang perawat terhadap pasien di Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Tanete, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Selasa, 10 Agustus 2021.

Organisasi profesi perawat tersebut telah melakukan pencarian informasi atau biasa disebut full baket (Bahan Keterangan) sebelum pendampingan hukum di pengurus daerah PPNI Bulukumba.

Sekretaris PPNI Kecamatan Bulukumpa, Bahja mengatakan, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan.

"Terkait tindakan PPNI mulai tingkat kecamatan hingga kabupaten masih melakukan proses pengumpulan data, untuk melaporkan ke bagian hukum PPNI Kabupaten Bulukumba," kata Bahja.

Meski begitu, dia mengungkap pihaknya masih melakukan pengumpulan data akurat. "Kami masih mengumpulkan data yang akurat, bagaimana yang sebenarnya. Kami mau menyurat ke tingkat DPD PPNI untuk mendampingi teman sejawat," bebernya.

Sebelumnya, dugaan pelecehan seksual yang dituduhkan kepada salah seorang perawat di Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) Tanete, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, dibantah, Selasa, 10 Agustus 2021.

"Saya tidak melakukan hal demikian, seperti yang dituduhkan kepada saya," kata perawat PKM Tanete, SL, 30 tahun saat dihubungi melalui selulernya, Senin malam, 9 Agustus 2021. []

Komentar Anda