Sweeping di Gowa, Banyak Pengendara Abaikan Keselamatan Tidak Pakai Helm

Sweeping dilakukan Polsek Tompobulu Polres Gowa, Senin 6 Februari 2023. (Foto: Polres Gowa)

Gowa - Kapolsek bersama Personel Polsek Tompobulu Polres Gowa memberikan teguran kepada pengendara yang tidak pakai Helm.

Saat melakukan patroli dialogis di depan Pasar Malakaji, Kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa, Senin 6 Februari 2023.

Kapolsek Tompobulu Iptu Sainuddin Ratte saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan Personel Polsek Tompobulu untuk memberikan pelayanan dalam bentuk patroli dialogis dengan menegur langsung pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm guna terciptanya Kamtibcarlantas.

“Kami tegur secara humanis bagi pelanggar yang tidak menggunakan helm agar terciptanya Kamtibcarlantas, dan tertib berlalu lintas di jalan,”jelasnya.

Selain melakukan patroli, personel nya juga melakukan giat pengaturan lalu lintas guna mencegah kemacetan serta kecelakaan lalu lintas di depan pasar Malakaji.

Dengan adanya kahadiran anggota Polri di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman serta dapat mencegah adanya gangguan kamtibmas.

"Kami menghimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi aturan lalu lintas dan mari bersama sama menjaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Gowa khususnya di Kecamatan Tompobulu ini," imbau Kapolsek. []

Komentar Anda